Sunday, November 16, 2008

Ceker ayam



Menu favorite di restaurant dim-sum, coba-coba bikin sendiri, ternyata tidak serumit yang saya bayangkan sebelumnya. Sayang saya tidak bisa menemukan angkak, jadi si ceker warnanya tidak bisa kemerahan, melainkan coklat tua. Resep asli: natural cooking club.

Bahan :

2 lbs kaki ayam
1 buah jeruk nipis
1 sdm kecap asin

Bumbu A:
6 siung bawang putih memarkan
3 buah bunga pekak
2 sdm kecap asin
1 sdm garam
4 cup air
2 batang bawang daun, potong-potong
1 sdm angkak merah,

Bumbu B :
1 sdm vegetable oil untuk menumis
4 siung bawang puting, cincang
6 buang cabe merah kering, biarkan utuh
1 sdt minyak wijen
2 sdm saos tiram
1 sdm kecap asin
2 sdt gula pasir
1 sdt garam
½ sdt lada
1 sdt tepung maizena, larutkan dengan 1 sdm air

Cara:
1. Cuci bersih kaki ayam, potong dua. Beri air jeruk nipis dan kecap asin, biarkan kurang lebih satu jam supaya bumbu meresap.
Goreng hingga kering, rendam dalam air es selama 3 jam, sisihkan.
2. Tumis bawang putih cincang, masukkan semua sisa bumbu A, beri air, aduk rata dan biarkan mendidih. Masukkan kaki ayam goreng dan masak hingga empuk dan airnya menyusut. Keluarkan kaki ayam, tiriskan.
3. Tumis bawang putih cincang sampai harum, tambahkan cabe merah dan semua sisa bahan bumbu B, masukan kaki ayam yg sudah empuk tadi, lalu tuang larutan tepung maizena, aduk rata.

No comments: